19 September 2016

Khasiat dan manfaat rebusan biji semangka



Citrullus lanatus atau buah semangka adalah buah merambat, yang banyak mengandung air. Warna dagingnya yang kemerahan sungguh menggoda untuk disantap di siang hari yang terik. Buah semangka disukai karena daging buahnya manis menyegarkan, mudah diperoleh dan harganya pun murah. Semangka mengandung 6 persen gula dan 92 persen air.

Di Indonesia, biji semangka populer untuk dijadikan camilan, yaitu kuaci. Selain enak dibuat camilan, ternyata biji semangka juga bermanfaat untuk mengobati beberapa penyakit. Isi dari biji semangka kaya akan zat besi, kalium, vitamin, lemak dan kalori yang penting untuk hari-hari gizi. Biji semangka dalam bentuk kuaci dapat digunakan sebagai obat diet, agen anti kanker dan dapat mengobati masalah pada ginjal.

Cara penggunaan:
Pertama-tama, tumbuk 20-30 biji semangka dan rebus selama 15 menit dalam 2 liter air. Minum selama dua hari dan di hari ke tiga, jedalah konsumsi air ini. Kemudian, lanjutkan lagi dan jeda lagi di hari ketiga.


Inilah manfaat biji semangka yang direbus untuk menyembuhkan penyakit:

Melindungi Kesehatan Jantung
Biji semangka mengandung magnesium yang melindungi jantung untuk dapat bekerja secara normal. Selain itu, biji semangka juga dapat menormalkan tekanan darah dalam tubuh dan meningkatkan metabolisme tubuh. Rebusan biji semangka juga sangat baik untuk menghindari penyakit jantung dan hipertensi.

Mencegah Penuaan dini
Biji semangka memiliki kandungan antioksidan yang dapat mencegah penuaan, menguatkan kulit, dan menjaga tubuh tetap sehat dan terlihat muda. Baca : Berhijab ternyata juga bermanfaat untuk mencegah penuaan dini

Membersihkan Jerawat
Bersihkan jerawat, kotoran, dan sel kulit mati dengan cotton bud yang sudah dicelupkan ke dalam minyak biji semangka. Minyak semangka ini dapat membuat kulit lebih sehat dan membantumu melawan penyakit kulit. 

Mengatasi Kulit Kepala Gatal
Minyak biji semangka memiliki tekstur yang ringan dan dapat menyerap dengan mudah. Kamu dapat menggunakan minyak biji semangka untuk melembutkan kulit kepala yang kering dan mengatasi gatal pada kulit kepala.

Menguatkan Rambut
Biji semangka memiliki protein yang tinggi dan asam amino yang dapat menguatkan rambut. Selain itu, biji semangka yang dipanggang dapat membuat rambut lebih berkilau, karena mengandung melanin yang memberikan warna pada rambut.

Mengatasi Rambut Rusak
Selain dapat mengatasi kulit kepala yang gatal, biji semangka juga mengandung asam lemak yang dapat mengatasi kerusakan pada rambut.

Mencegah Naiknya Tekanan Darah dan Penyakit Jantung Koroner
Arginine pada biji semangka dapat membantu mencegah penyakit jantung koroner dan dapat menyeimbangkan tekanan darah.

Mengobati Diabetes
Untuk mengontrol diabetes, ambil segenggam biji semangka dan rebus dalam 1 liter air selama 45 menit. Ini adalah keunggulan utama dari biji semangka untuk mengatasi diabetes dan pengobatan ini sangat aman digunakan. Baca : Inilah makanan penutup yang tepat bagi penderita diabetes

Sebagai Sumber Magnesium
Biji semangka memiliki jumlah magnesium yang sangat besar, yang mana berfungsi untuk tubuh. Selain itu, dapat menyeimbangkan tekanan darah dan membantu meningkatkan fungsi jantung.

Moiusturizes Skin
Biji semangka mengandung asam lemak yang dapat membuat kulit menjadi lembut serta lembab. Selain itu, ini juga dapat membantu menangkal jerawat.

Mencegah Beri-beri
Kekurangan vitamin B6 dapat menyebabkan penyakit beri-beri. Oleh karena itu, agar tidak terserang penyakit beri-beri, mengkonsumsi biji semangka rebus sangat baik karena vitamin B6 kompleks sangat baik untuk membantu mengubah karbohidrat menjadi energi.

Memberi Kandungan Lemak tak Jenuh bagi Tubuh
80% dari kandungan lemak biji semangka adalah lemak tak jenuh dan lisin. Hal ini sangat baik untuk penggabungan kalsium dan menguatkan tulang serta jaringan.

Menyembuhkan Edema
Campurkan satu sendok makan biji semangka kering yang sudah ditumbuh dengan madu, kemudian larutkan dalam 3/4 cangkir air hangat. Aduk dan minum sebanyak dua kali dalam sehari.

Berguna untuk Rambut dan Kuku
Biji semangka mengandung protein yang baik untuk membuat rambut sehat dan berkilau, serta kulit yang lebih kuat.

Manfaat untuk Menyembuhkan
Jika ingin menyembuhkan penyakit, kamu dapat juga memanfaatkan biji semangka untuk diet. Konsumsi selama beberapa hari dan kamu akan melihat efeknya.





Sumber: dari berbagai sumber.



0 comments:

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *