06 July 2016

Apel bisa meningkatkan fungsi seksual wanita




Buah apel ini memiliki nama ilmiah Malus domestica, apel memiliki lebih 7.500 jenis yang diketahui dibudidayakan seluruh dunia. Dilansir dari Deutsche Welle pada Rabu, (18/5/2016), apel mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh manusia. Apel berwarna merah mengandung antioksidan yang disebut quercetin. Zat quercetin ini dapat membantu meningkatkan dan memperkuat sistem kekebalan tubuh, terutama ketika orang mengalami stres.

Apel sering kali dikaitkan dengan buah terlarang di Kitab Perjanjian Lama. Meskipun tidak diidentifikasi secara jelas, namun banyak yang percaya bahwa buah itu adalah apel. Buah ini yang digunakan Hawa untuk membujuk Adam agar menggigitnya.

Dilansir dari Wikipedia, Dalam bahasa Latin, kata untuk "apel" dan "kejahatan" adalah serupa dalam bentuk tunggal (malus-apel, malum-jahat), dan identik dalam bentuk jamak (mala), dan mungkin ini juga yang memengaruhi gagasan apel sebagai buah terlarang dalam Alkitab.

Buah terlarang ini tidak hanya mengandung zat antioksidan. Studi yang diterbitkan Archives of Gynecology and Obstetrics menunjukkan apel juga berkhasiat untuk meningkatkan fungsi seksual perempuan.

Sebuah penelitian terbaru menemukan kaitan antara konsumsi apel setiap hari dengan peningkatan fungsi seksual pada wanita. Penelitian ini dilakukan pada 731 wanita Italia berusia 18 sampai 43 tahun. Para partisipan diminta melaporkan konsumsi apel mereka setiap hari dan kebiasaan makan lainnya. Selanjutnya mereka dibagi menjadi dua kelompok, yaitu wanita yang rutin makan apel dengan yang tidak rutin menggusumsinya.

Partisipan juga diminta untuk menjawab 19 pertanyaan yang berkaitan dengan aktivitas seksual mereka serta kepuasan seksual mereka. Penelitian menunjukkan bahwa konsumsi apel yang teratur berkaitan dengan kepuasan seksual dan aktivitas seksual yang tinggi. Apel ternyata bisa meningkatkan lubrikasi dan fungsi seksual pada wanita, Peneliti berpendapat bahwa hal ini bisa jadi disebabkan oleh zat bernama phloridzin yang terdapat dalam apel. Zat tersebut hampir sama dengan hormon seks bernama estradiol yang memiliki peran besar dalam hal rangsangan seksual.Peneliti menyimpulkan bahwa konsumsi apel secara teratur bisa menjadi salah satu kunci untuk wanita muda yang menginginkan kehidupan seks yang bergairah, aktif, dan sehat. 

Para peneliti berhipotesa, apel dapat meningkatkan fungsi seksual karena - seperti anggur merah - buah itu mengandung polifenol dan antioksidan yang dapat merangsang aliran darah ke alat kelamin dan vagina, sehingga membantu meningkatkan gairah seksual.





Sumber: berbagai sumber.


0 comments:

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *