13 June 2014

Berbagai manfaat daun jeruk nipis


Di dunia ini ada hampir 1300 jenis jeruk yang diketahui. Namun dari jumlah sebanyak itu, jeruk nipis merupakan salah satu jenis jeruk yang banyak manfaatnya bagi manusia, termasuk daunnya. Banyak di antara kita tidak tahu manfaat kandungan daun jeruk nipis tersebut.

Jeruk Nipis atau kadang di Sebut juga jeruk purut dan kadang jeruk ini di sebut dengan Jeruk Bayi, sudah terbukti akan khasiatnya yang sangat beragam yang bisa kita manfaatkan untuk kebutuhan keseharian kita dalam menjalani kehidupan, nah untuk yang sudah tak sabar ingin mengetahui apa saja manfaat dari Daun Jeruk Nipis ini, mari langsung saja kita melihat di Bawah ini:

Manfaat Daun Jeruk Nipis Untuk Gigi Berlubang
Caranya adalah sebagai Berikut :
Siapkan 3 lembar pucuk daun jeruk nipis dan air hangat
Masukan 3 lembar pucuk daun jeruk nipis kedalam air
Kumurkanlah air tersebut didalam mulut anda
Tutup bagian gigi yang berlubang dengan pucuk daun jeruk nipis

Khasiat jeruk Nipis untuk mengatasi Badan lelah sesudah bekerja Atau Sakit
Sediakan 2 genggam daun jeruk purut segar. Rebus dalam 3 liter air sampai mendidih (selama 10 menit). Tuangkan ramuan tersebut ke dalam 1 ember air hangat dan gunakan untuk mandi.

Manfaat Jeruk Nipis Untuk Penyedap Rasa
Daun Jeruk Nipis dapat di gunakan sebagai penyedap rasa pada masakan kue atau rendang (biasanya jka kue hanya menggunakan ekstrak). Untuk makanan atau sayuran biasanya dimasukkan 4-6 helai daun.

Menyembuhkan Malaria
Sediakan tiga lembar daun jeruk nipis dan daun kendal, dan tujuh lembar daun prasman. Rebus bahan-bahan tersebut dengan tiga gelas air bersih sampai tersisa satu gelas. Setelah dingin, saring. Air saringan tersebut dibagi dua, diminum pagi dan sore.

Sakit Pinggang
Cuci daun jeruk nipis, daun ketepeng cina, dan daun sambiloto masing-masing satu genggam, Dua0 lembar daun sirih, tiga jari akar pepaya, empat jari akar kepayang, 6 jari akar kelor, dan Dua0 buah cabai rawit, lalu tumbuk sampai halus. Rendam ramuan tersebut dalam Dua liter alkohol selama tujuh hari. Air perasannya dapat digunakan untuk menggosok dan mengurut bagian tubuh yang sakit.

Mengobati Vertigo
Setengah genggam daun jeruk nipis dilumatkan. Tambahkan satu sendok makan air jeruk nipis. Gosokkan ke tengkuk, pelipis, dan dahi. Lakukan Dua kali sehari.

Menurunkan Tekanan Darah Tinggi
Sediakan Dua kuntum bunga dan tiga puluh lembar daun jeruk nipis. Cuci sampai bersih, lalu tambahkan air perasan Dua buah jeruk nipis. Rebus bahan-bahan tersebut dalam tiga gelas air bersih sampai tersisa Dua satu/empat gelas. Setelah dingin, saring. Air saringannya diminum tiga kali sehari tiga/empat gelas. Minum ramuan ini ditambah sedikit madu. Lakukan setiap hari.

Mencegah berkembangnya nyamuk Aedes Aegypti
Daun jeruk nipis menyimpan senyawa limonoid yang berperan menjadi toksin dalam perut nyamuk Aedes Aegypti. Apabila minyak daun jeruk nipis tadi dimasukkan ke bak mandi maka senyawa limonoid dapat termakan oleh nyamuk dan menyebabkan pencernaan nyamuk rusak.

Untuk menghilangkan bau badan
Beberapa helai (10) daun muda jeruk nipis ditumbuk sampai halus, dilumatkan, pulung kecil-kecil seperti pil, makan 3 kali sehari.

Obat pegal linu 
Cuci daun jeruk nipis, daun ketepeng cina, dan daun sambiloto (masing-masing 1/3 genggam), 10 lembar daun sirih, 2 jari akar pepaya, 2 jari akar kepayang, 3 jari akar kelor, dan 10 buah cabai rawit, lalu tumbuk sampai halus. Rendam ramuan tersebut dalam 1 liter alkohol selama 7 hari. Air perasannya dapat digunakan untuk menggosok dan mengurut bagian tubuh yang sakit.



Sumber: dari berbagai sumber.




Related Posts:

  • Tanaman Herbal Keji Beling KEJI BELING Keji beling atau orang jawa menyebutnya dengan nama “sambang geteh”, sementara di tanah pasundan dikenal dengan sebutan “remek daging”, “reundeu beureum”, dan orang ternate menyebutnya dengan nama “lire”… Read More
  • Tanaman Herbal Kayu Akway Tanaman ini hanya ada di Papua terutama di daerah perbukitan Manokwari. Akway termasuk tanaman langka yang tumbuh di cagar alam pegunungan Arfak, kabupaten Manokwari pada ketinggian 2500 meter di atas permukaan laut. M… Read More
  • Tanaman Herbal Kunyit KUNYIT Kunyit merupakan tanaman obat berupa semak dan bersifat tahunan (perenial) yang tersebar di seluruh daerah tropis. Tanaman kunyit tumbuh subur dan liar disekitar hutan/bekas kebun.  Diperkirakan berasal … Read More
  • Tanaman Herbal Sambiloto SAMBILOTO Sambiloto (Andrographis paniculata), adalah sejenis tanaman herba dari famili Acanthaceae, yang berasal dari India dan Sri Lanka. Sambiloto juga dapat dijumpai di daerah lainnya, seperti Indonesia, Malaysi… Read More
  • Tanaman Herbal Handeuleum HANDEULEUM Handeuleum/Daun Wungu/Ungu (Graptophylum pictum Griff) merupakan tumbuhan perdu berbatang tegak ini biasanya tumbuh liar di daerah dataran rendah. Kadang-kadang di tanam juga sebagai tanaman hias di halam… Read More

1 comment:

Contact Form

Name

Email *

Message *